Ahlan wa sahlan...
Selamat datang di blog Curat Coret - Spirit to Share...
Semoga apa yang disajikan dalam blog ini bermanfaat...
Thank's for your visiting...

Sabtu, 17 Juli 2010

Sekilas Fuzzy Logic (1)

Hallo semuanya, kalian pernah denger kata fuzzy ga?? Naah, bagi yang belum, kalo kita liat dalam kamus Oxford, istilah fuzzy itu didefinisikan sebagai blurred (kabur atau remang-remang), indistinct (tidak jelas), imprecisely defined (didefinisikan secara tidak presisi), confused (membingungkan), vague (tidak jelas).
Jadi, mungkin warung remang-remang tu bisa juga disebut warung fuzzy kali yaa....Hehe...
Tapi, penggunaan istilah fuzzy system (sistem fuzzy) bukan berarti suatu sistem yang ga jelas/kabur/remang-remang definisinya, cara kerjanya, atau deskripsinya.
Sebaliknya yang dimaksud dengan sistem fuzzy itu adalah sebuah sistem yang dibangun dengan definisi, cara kerja, dan deskripsi yang jelas berdasar pada fuzzy logic. (menurut Dr. Eng. Agus Naba)


Secara umum, fuzzy logic adalah sebuah metodologi "berhitung" dengan variabel kata-kata (linguistic variable), sebagai pengganti berhitung dengan bilangan. Kata-kata yang digunakan dalam fuzzy logic memang tidak sepresisi bilangan, akan tetapi lebih familiar dengan intuisi manusia. Manusia bisa langsung "merasakan" nilai dari variabel kata-kata yang biasa dipakai dalam kehidupan sehari-hari. Contohnya kata-kata yang biasa kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari seperti baik, buruk, cantik, manis, pedas, dan sebagainya. Kata-kata tersebut bernilai subjektif karena tidak mempunyai parameter yang jelas. Setiap orang pasti mempunyai parameter masing-masing terkait dengan kata-kata di atas. Inilah kelebihan dari fuzzy logic dimana mampu memberikan ruang terhadap hal-hal yang tidak presisi atau ketidakpastian.


Dengan fuzzy logic, sistem kepakaran manusia bisa diimplementasikan ke dalam bahasa mesin secara mudah dan efisien. Bahasa presisi yang diperlukan mesin sulit "dirasakan" oleh manusia. Sebaliknya, variabel kata-kata bisa lebih singkat, simpel, dan langsung dapat "dirasakan" manusia, namun kurang presisi dari sudut pandang bahasa mesin. Disinilah peran sistem fuzzy, yaitu untuk menjembatani komunikasi sehingga menjadi lebih efektif dan efisien antara mesin dan manusia. Dengan kata lain, sistem fuzzy adalah mesin penerjemah bahasa manusia agar bisa dimengerti oleh mesin dan juga sebaliknya.


Banyak mesin kebutuhan sehari-hari manusia yang sudah menggunakan teknologi fuzzy, seperti AC, rice cooker, mesin cuci, dan sebagainya. Berikut adalah contoh rice cooker yang sudah menggunakan teknologi fuzzy yaitu Rice Cooker 1.8L Panasoni. Maaf ni ya bukan promosi. 


Rice Cooker ini mempunya kelebihan:
  • dapat mengontrol temperatur memasak, sehingga memasak nasi menjadi matang sempurna
  • tak perlu lagi kawatir nasi Anda kurang matang atau gosong. Teknologi Fuzzy Logic menjamin pemanasan yang tepat sesuai takaran air dan beras
hebat kan?? nah itu dia kelebihan fuzzy. Yuk, kita belajar fuzzy...

:f :D :) ;;) :x :$ x( :? :@ :~ :| :)) :( :s :(( :o

3 komentar:

black azzew mengatakan...

bukan promosi tapi..promo..ha..ha..mantap lah kang

Dian Nuraiman mengatakan...

thanks,... :)

promosi ketang tapi ga dbayar sama Panasonic nya...

tak apa lah,..mdah2an jdi amal baik... :))

sugab mengatakan...

gan kalo fuzzy cognitive map itu gmn y?? bedanya apa sm fuzzy logic?? kasih ide dunk...

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Petunjuk Posting Komentar

Hai,visitor...
Bagi anda yang masih bingung cara ngisi komentar, berikut adalah petunjuknya. Ada beberapa cara:
(1) Jika anda punya akun di blogspot, maka pilihlah beri komentar sebagai Google Account, poskan komentar dan login. (2) Jika anda punya blog di wordpress, maka pilihlah WordPress, kemudian login. (3) Jika hanya punya email di gmail, pilihlah Google Account, walaupun masuk ke alamat blogger, tapi masukkan saja alamat email di gmail & passwordnya. Kemudian akan tampil komentar sebagai Anonim, maka close dulu dg meng-klik tanda X, baru poskan komentar, maka akan berubah menjadi nama anda di Google Account. (4) Atau bagi anda yang punya situs pribadi (blog/website), pilih Name/URL kemudian masukkan nama dan alamat URLnya. Kalo anda ga punya site, masukkan aja alamat blog saya lah gpp, misal http://dianuraiman.blogspot.com/ biar tetep bisa komen (5) Atau pilih Anonymous, tapi kalau pilih ini saya tidak bisa tahu siapa yang ngasih komen, maka di posting komentarnya tambahkan nama anda. Untuk yg lainnya saya ga tau. OK, gampang kan!
Thank's for your visiting and your comments...

News @ OkeZone

News @ detik.com

Bola News @ OkeZone

Techno News @ OkeZone

:: Recent Posts ::